Resep Makanan Bayi Usia 6 - 12 Bulan

Resep Makanan Bayi Usia 6 - 12 Bulan : Untuk Bunda yang sedang bingung mencari Informasi untuk Membuat masakan apa Untuk Anak Tercinta yang Masih Berusia 6, 7, 8, 9, 10, 11, dan 12 Bulan. berikut ini saya akan memberikan Resep Makanan Bayi Umur 6 - 12 Bulan Yang cocok Untuk si Kecil.

Resep Makanan Bayi Usia 6 - 12 Bulan, Untuk Si kecil Pastinya Bunda inginkan makanan teraik untuknya donk, silahkan Bunda Lihat Resepnya di Bawah ini.

1. NASI TIM HATI

BAHAN :
  • 600 ml air
  • 2 sendok makan beras
  • 25 gr hati ayam, iris kecil
  • 25 gr tempe
  • 50 gr labu kuning parut
  • 1 iris tomat matang
  • 1 sendok teh minyak

CARA MEMBUAT :

  1. Masak air bersama beras, hati ayam serta tempe, aduk perlahan hingga mengental.
  2. Masukan labu kuning, tomat dan masak sambil diaduk hingga matang.
  3. Tambahkan minyak, aduk hingga tercampur rata. Angkat dan biarkan hingga dingin.
  4. Saring atau masukan kedalam blender dan haluskan.
  5. Tuang dalam mangkuk dan sajikan segera.

Catatan :
  • Pilih hati ayam yang masih utuh, tidak hancur, terutama empedunya. Bila empedu pecah hati akan terasa pahit.
  • Untuk 2 porsi (1 porsi = 209 kalori)

Selanjutnya Kita akan membuat Resep Makanan Bayi 6 - 12 Bulan Nasi Tim Cincang, berikut ini Cara membuatnya :

2. NASI TIM CINCANG

BAHAN :
  • 500 - 750 ml air
  • 2 sendok makan beras
  • 50 gram tahu, cincang
  • 25 gram daging giling
  • 50 gram wortel parut
  • 25 gram tomat cincang
  • 2 sendok makan santan kental

CARA MEMBUAT :
  1. Rebus air bersama , tahu dan daging giling. Aduk-aduk dan masukan wortel serta tomat, aduk dan masak hingga sayuran matang & angkat.
  2. Tuang santan, aduk hingga tercampur rata kemudian angkat kemudian tuangkan kedalam mangkuk tahan panas.
  3. Panaskan dandang dan kukus nasi tim sampai airnya habis.
  4. Angkat dan sajikan

Catatan :

  • Pilih tahu yang masih seger, warna dan baunya belum berubah.
  • Untuk 1 porsi (1 porsi = 226 kalori)

Nah demikian Artikel Resep Makanan Bayi Usia 6 - 12 Bulan yan blog Resep Masakan Terbaru Hadirkan, semoga bisa membantu anda menemukan Makan Yang terbaik Untuk Si kecil, dan saya Juga Mendoakan agar Si Kecil Bunda selalu Sehat, Ceria dan Membahagiakan anda.
Akhirnya Saya berharap anda Membagikan artikel Resep Makanan Bayi 6 - 12 Bulan ini kepada Teman-teman buda Jika bunda merasa Artikel ini bermanfaat, Terima Kasih.

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

2 Responses to "Resep Makanan Bayi Usia 6 - 12 Bulan"

  1. kok makanan bayi dah pake minyak & santan, apakah aman?

    BalasHapus
  2. Porsi Yang Kita Berikan akan aman,
    Misalnya santanya cuma 2 sendok makan, hal ini hanya untuk Penambah rasa, dan jika Anda merasa Kurang yakin, Boleh juga Tidak menggunakan Santan, Gitu dulu ya, semoga Membantu

    BalasHapus